MTs Muhammadiyah Karangkajen Yogyakarta menggelar acara Wisuda Purna Siswa Kelas IX angkatan 37 Tahun Ajaran 2022/2023, Kamis (15/6/2023). Kegiatan wisuda dilaksanakan secara tatap muka di gedung serba guna Anom Wijoyo MTs Muhammadiyah Karangkajen Yogyakarta. Selain tatap muka, pelaksanaan wisuda juga bisa diakses secara live streaming melalui chanel YouTube MUHAKARTA TV MTs Muhammadiyah Karangkajen Yogyakarta.

Peserta wisuda purna siswa kelas IX yang berjumlah 169 siswa dinyatakan lulus semua. Para wisudawan terdiri dari 108 putra dan 61 putri. Tamu undangan yang hadir dalam acara wisuda tersebut adalah orang tua wali siswa, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Yogyakarta diwakili oleh Drs. H. Rochmat,M.Pd., dari Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) PDM Kota Yogyakarta diwakili oleh Buono, S.Pd., pengawas MTs Muhammadiyah Karangkajen diwakili oleh Murtinah, S.Pd., M.Pd., ketua komite MTs Muhammadiyah Karangkajen yaitu Wibowo, S.Kom., M.M., dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) diwakili oleh H. S. Prajoto,S.Pd., serta dari Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Mergangsan yang diwakili oleh Asturiyah.

Badruduin ARK, S.Ag., M.S.I., kepala MTs Muhammadiyah Karangkajen, mengapresiasi para siswa yang telah giat dan rajin dalam belajar. Terbukti bahwa selama menempuh pendidikan di madrasah para wisudawan telah meraih beberapa kejuaraan, baik di bidang akademik mupun non akademik.

Sebelum memasuki acara inti wisuda, ada pemberian beberapa penghargaan kepada siswa, guru dan karyawan berprestasi, di antaranya; 10 siswa peraih nilai ASPD terbaik, 3 siswa peraih nilai Ujian Madrasah Murni terbaik, 4 siswa peraih nilai tertinggi per mata pelajaran, 2 siswa berakhlak terbaik putra-putri, 2 siswa peraih medali terbanyak sejak kelas VII, guru paling rajin dan disiplin dalam mengajar, guru paling jelas dan menarik dalam mengajar, dan karyawan paling baik dan ramah dalam pelayanan.
Dalam acara wisuda purna siswa kali ini turut dimeriahkan dengan penampilan menarik dari siswa-siswi MTs Muhammadiyah Karangkajen kelas VII dan VIII berupa pembacaan ayat suci Al-qura’an, tari, paduan suara dan demonstrasi gerakan Tapak Suci Putra Muhammadiyah.Oleh: Eka Supriatna, S.Pd.I