Yogyakarta – MTs Muhammadiyah Karangkajen kembali menyelenggarakan kegiatan Rapat Kerja (Raker) Madrasah sebagai langkah awal menyambut tahun ajaran 2025/2026. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, Jumat–Sabtu, 18–19 Juli 2025, dengan mengangkat tema “Meningkatkan Kohesivitas dan Kreativitas untuk Mewujudkan Moekata yang Berkemajuan dan Berkesajahteraan.”


Hari pertama Raker dimulai pukul 13.00 WIB, diawali dengan pembukaan dan tadarus bersama. Suasana semakin khidmat saat seluruh peserta menyanyikan lagu Indonesia Raya, Sang Surya, dan Mars Madrasah. Acara dilanjutkan dengan sambutan dan pemaparan program kerja oleh Kepala Madrasah, serta penyampaian program dari bidang Kurikulum dan Ismuba.


Memasuki hari kedua, kegiatan dimulai sejak pukul 07.15 hingga 16.15 WIB. Agenda diisi dengan presentasi program dari berbagai bidang, mulai dari Perpustakaan, Kesiswaan, Humas, Sarana Prasarana, Bimbingan Konseling, Seragam, LAZISMU, BUMM (Badan Usaha Milik Madrasah), UKS, Tata Usaha, hingga Pembiayaan.


Setiap pemaparan disambut antusias oleh guru dan karyawan dengan sesi tanya jawab yang aktif dan membangun. Di akhir acara, Kepala Madrasah menutup kegiatan dengan menjelaskan kode etik guru dan karyawan, serta hak dan kewajiban yang berlaku di lingkungan madrasah.


Rapat Kerja ini diharapkan menjadi pemantik semangat baru bagi seluruh guru dan karyawan untuk bersama-sama memajukan MTs Muhammadiyah Karangkajen di tahun ajaran yang baru. Alhamdulillah, seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar dan sukses. Euis/Ekas